SOSIALISASI EVALUASI PELAYANAN PUBLIK DAN PENILAIAN KEPATUHAN PELAYANAN PUBLIK TAHUN 2023

Dipublikasikan oleh Bagian Organisasi Pemkot Madiun pada

“Sosialisasi Evaluasi dan Penilaian Kepatuhan Pelayanan Publik Tahun 2023” yang di selengarakan pada Rabu, 15 Februari 2023 bertempat Grand Bima Ballroom Hotel Aston Kota Madiun.

        Permerintah kota madiun setiap tahunnya melakukan evaluasi pelayanan publik secara internal kepada seluruh UPP (Unit Pelayanan Publik), yaitu sebanyak 62 UPP. setiap UPP memiliki Indeks Pelayanan Publik (IPP) yang merupakan gabungan dari nilai tim evaluasi pelayanan publik dan dari hasil survey kepada masyarakat penerima layanannya.

          Secara eksternal, evaluasi pelayanan publik juga dilakukan oleh Kementerian Pan dan RB serta Ombudsman RI perwakilan jawa timur setiap tahunnya. walaupun evaluasi secara sampling, namun hasil evaluasi tersebut akan merepresentasikan pelayanan publik pemerintah kota madiun secara keseluruhan.

Sebagai pengisi narasumber acara sosialisasi Evaluasi Pelayanan Publik yaitu, bapak Jauhar Faisal Rahman, S.AP dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia serta ibu Silvia Risky, S.H dari Ombudsman Republik Indonesia Perwakilan Jawa Timur.

          Bapak Walikota Madiun memberikan arahan “sebagai Aparatur Sipil Negara, kita wajib memberikan pelayanan sebaik-baiknya. Oleh karena itu, setiap tahun kita wajib melakukan evaluasi pelayanan publik secara mandiri. Evaluasi pelayanan publik dengan berpedoman pada peraturan menteri pendayagunaan aparatur negara dan reformasi birokrasi nomor 1 tahun 2022 tentang instrumen dan mekanisme pemantauan dan evaluasi kinerja penyelenggaraan pelayanan publik”.